File di Laptop Tidak Bisa Dihapus ? Begini Cara Mengatasinya


Logo Gambar

Hai Sobat jumpa lagi dengan Gremenmania dimana informasi menarik dan juga tips terkini dapat Sobat temukan disini. Jika membahas mengenai file, Sobat pernah nggak sih punya file di laptop atau komputer Sobat yang tiba-tiba tidak bisa dihapus ? Entah itu muncul notif karena file masih terpakai padahal tidak, terkena virus atau penyebab lainnya. Kadang situasi tersebut membuat kita jengkel ya, apalagi jika kita ngebet pengen sekali hapus file tersebut. Nha sebenernya ada salah satu cara yang sangat mudah untuk mengatasi hal ini, yaitu dengan merestart device terlebih dahulu kemudian hapus file nya lagi. Tapi kadangkala, file tersebut masih juga tidak dapat dihapus. Tentunya jadi tambah bingung ya Sob ?. Nha untuk itu, Sobat tepat sekali  membaca artikel disini karena kali ini Gremenmania akan berbagi tips cara hapus file yang sulit/tidak bisa dihapus di laptop atau komputer dengan menggunakan software unlocker. Bagaimana caranya, yuk simak tutorialnya berikut.


1. Pertama, Sobat download software unlocker terlebih dahulu. Ukuran nggak sampai 1 mb koq Sob. Sobat bisa download softwarenya DISINI.

Untuk cara instalasi nya, Sobat bisa ikuti instruksi berikut :

- Cari lalu klik 2 kali pada file software nya.

- Kemudian akan muncul tab Unlocker Setup. Klik Next untuk melanjutkan.

Kemudian akan muncul tab Unlocker Setup. Klik Next untuk melanjutkan.

- Sobat pilih lokasi penginstalan terlebih dahulu dengan cara klik Browse. Jika sudah, klik Next.

Sobat pilih lokasi penginstalan terlebih dahulu dengan cara klik Browse. Jika sudah, klik Next.

- Pada step Ready To Instal, Sobat klik Instal.

Pada step Ready To Instal, Sobat klik Instal.

- Jika muncul tab User Account Control, Sobat klik Yes.

- Tunggu proses instalasi hingga selesai, jika sudah klik Finish.

Tunggu proses instalasi hingga selesai, jika sudah klik Finish.


2. Ok lanjut cara menggunakanya. Sobat langsung buka software Unlocker nya.

3. Sobat cari file yang ingin dihapus, kemudian klik Ok.

Sobat cari file yang ingin dihapus, kemudian klik Ok.

4. Lalu Sobat klik pada tulisan No Action kemudian pilih Delete. Jika sudah klik Ok.

Lalu Sobat klik pada tulisan No Action, lalu pilih Delete. Jika sudah klik Ok.

5. Jika berhasil, maka akan muncul tab Succes dengan tulisan "The object was deleted". Sobat klik Ok untuk keluar.

Jika berhasil, maka akan muncul tab Succes. Sobat klik Ok untuk keluar.


Bagaimana, mudah bukan ? Selain mengahapus, Sobat pun juga dapat mengganti nama pada filenya. Tentunya dengan menggunakan Unlocker, Sobat tidak perlu lagi bingung atau susah-susah jika ada file yang sulit dihapus. Terimakasih sob sudah membaca dan selamat mencoba.


Posting Komentarmu

Lebih baru Lebih lama